Matadjurnal.com – Tentunya timbulnya keputihan merupakan hal alami yang bisa terjadi pada seorang wanita.

Ketika kamu mengalami keputihan bisa jadi itu merupakan masa subur kamu atau sebagai cara alami tubuh menjaga kebersihan dan kelembapan organ kewanitaan. Jadi jangan khawatir kalau kamu mengalami keputihan.

Ketika wanita mengalami keputihan, cairan yang diproduksi oleh kelenjar dari vagina dan leher rahim ini akan keluar membawa sel yang sudah mati dan juga bakteri.

Mekanisme alami ini terjadi agar kesehatan vagina tetap terlindungi dari infeksi.

Namun, banyak wanita merasa khawatir dengan dampak keputihan yang bisa muncul seperti gatal, dan berbau.

Yuk lakukan cara mengatasi keputihan berikut agar organ kewanitaan anda tetap bersih dan sehat.

Keputihan yang dialami wanita terkadang disertai dengan gatal-gatal. Ada yang terasa sedikit gatal, bahkan gatal yang tak tertahankan.

Hal ini biasanya terjadi karena organ kewanitaan kurang bersih ketika membersihkannya. Lalu bagaimana cara mengatasi keputihan gatal berikut agar gatal menghilang.

Nah, dalam kesempatan kali ini akan membahas tentang cara mengatasi keputihan secara alami sebagai berikut :

1. Hindari menggaruk

Cara pertama adalah hindari menggaruk. Saat keputihan disertai gatal, sebaiknya kamu jangan menggaruk miss V. Hal ini karena akan menambah parah rasa gatal tersebt.

Membilas miss V dengan air hangat juga tidak disarankan karena bisa menambah parah rasa gatal itu.

2. Hindari sabun kewanitaan dengan pewangi

Cara berikutnya adalah hindari penggunaan sabun kewanitaan dan pewangi. Pewangi yang ada dalam sabun kewanitaan, biasa meyebabkan alergi pada beberapa orang dengan jenis kulit tertentu.

Pastinya pewangi dalam sabun ini bisa menyebabkan gatal semakin parah dan juga lama disembuhkan.

3. Kompres menggunakan air dingin

Air dingin ternyata bisa membantu meredakan gatal pada area miss V yang disebabkan oleh keputihan. Siapkan handuk dan air dingin kemudian kompres miss V selama beberapa saat sampai rasa gatal perlahan menghilang.

Baca juga: Inilah 5 Aplikasi Desain Rumah PC Yang Bisa Kamu Coba

Cara Mengatasi Keputihan Secara Alami

Banyak bahan alami yang bisa kamu gunakan sebagai cara mengatasi keputihan. Rebusan berbagai daun dan juga beberapa makanan bisa kamu jadikan obat untuk mengatasi keputihan.

1. Kunyit

Kunyit ternyata mampu digunakan sebagai cara mengatasi keputihan. Kandungan pada kunyit juga dapat membantu menghilangkan ganggunan keputihan seperti gatal dan juga berbau. Kamu cukup minum air perasan kunyit setiap hari. Minumlah dua kali sehari agar keputihan cepat menghilang.

2. Bawang putih

Cara selanjutnya adalah dengan menggunakan bawang putih. Bawang putih memiliki antibakteri dan antiinflamasi yang bisa mengatasi keputihan. Kamu cukup mengkonsumsi bawang putih setiap hari untuk mengatasi keputihanmu.

3. Daun sambiloto

Bahan alami selanjutnya yang bia digunakan sebagai cara mengtasi keputihan adalah daun sambiloto. Daun sambiloto juga sangat mudah ditemukan dimana-mana. Caranya sangat sederhana, rebus beberapa daun sambiloto yang sudah dicuci bersih, kemudian minum air rebusan daun secara rutin.

4. Menjaga kebersihan organ kewanitaan

Bilas miss V setelah buang air kecil maupun buang air besar dengan bersih. Selain itu bersihkan juga ketika sebelum dan sesudah melakukan hubungan intim. Cara membersihkannya, basuhlah dengan air hangat suam kuku dari depan ke belakang agar kuman dan bakteri yang ada di anus tidak berpindah ke miss V. Setelah membersihkan miss v, keringkan menggunakan tisu atau handuk lembut.

Mudahkan? Nah, bagi anda yang mengalami keputihan, cara-cara di atas bisa anda coba sendiri di rumah.

Baca juga: